Berita adalah laporan kejadian atau peristiwa atau pendapat yang menarik dan penting disajikan secepat mungkin kepada khalayak melalui media seperti surat kabar, radio, televisi, dan media online internet.
Agar dapat membuat simpulan berita, kamu harus memperhatikan unsur-unsur yang terdapat dalam berita, yaitu 5W+1H (apa, siapa, kapan, di mana, mengapa, dan bagaimana). Selain itu, melalui unsur berita, kamu dapat menentukan bagian yang penting dari berita tersebut.
a. What (apa), berita apa yang akan disampaikan.
b. When (kapan), kapan peristiwa itu terjadi.
c. Why (mengapa), mengapa peristiwa itu terjadi.
d. Who (siapa), siapa yang menjadi korban (atau pelaku) dalam peristiwa.
e. Where (di mana) dimana peristiwa itu terjadi.
f. How (bagaimana), bagaimana peristiwa itu terjadi.
Kesimpulan adalah kalimat akhir dari suatu pembicaraan. Cara menarik kesimpulan adalah dengan menemukan pokok-pokok berita, lalu menuangkannya dalam sebuah alinea.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar